23 Sep 2013

BLOWER TIDAK BERFUNGSI PADAHAL AC DALAM KEADAAN ON

Assalamualaikum, hari ini saya mau posting tentang pengalaman ac trouble, harinya aku udah lupa yang jelasnya dua pekan lalu, saya temukan unit indoor ac yang blowernya tidak berputar padahal unit dalam kondisi ON. hal apa saja yang seharusnya kita lakukan? sebagai teknisi mungkin sebagian besar telah mengetahuinya. tapi saya ingin berbagi pengalaman apa lagi teman-teman yang masih junior. untuk menetahui kerusakan sebenarnya kita ikuti lankah-langkah berikut ini:
1. periksa MCB pastikan kabel benar-benar rapat dengan terminal MCB

2. periksa voltase AC pada terminal indoor pastikan hasilnya 220 V (toleransi 20 Volt)
3. Buka PCB atau Modul AC pada bagian indoor > periksa kondisi fisik modul (jika baik) > priksa terminal-terminal modul dan kabel kalo saja sampai ada yang putus (jika baik)  > periksa fusenya (jika baik)
4. Periksa kondisi kapasitor blower pastikan tidak terbakar seperti gambar berikut :

5. Periksa kondisi blower jika rusak ganti yang baru

di atas adalah langkah-langkah agar kita menemukan kerusakan


khususnya bagian kelistrikannya.
lanjut cerita ku yang blowernya tidak berfungsi, saya temukan kerusakannya pada PCB atau modulnya yang terbakar akibat cicak yang masuk kedalam tempat modul kelistrikannya. lihatnih gambarnya :
hangus itu bekas cicak . kemari saya atasi dengan solder bagian yang bolong. cuman kalo modulnya bolongnya lebih besar lagi bahkan merusak jalur elektronikanya, solusinya ganti saja yang baru.
semoga artikel ini bermanfaat. kalo ada saran yang lain komntar saja lewat facebook saya.
wassalam

Tidak ada komentar: